PENGARUH KOMPRES JAHE TERHADAP SKALA NYERI SENDI (OSTEOARTHRITIS) PADA LANSIA LITERATURE REVIEW

NORMA, WIDYA AFRIANI (2022) PENGARUH KOMPRES JAHE TERHADAP SKALA NYERI SENDI (OSTEOARTHRITIS) PADA LANSIA LITERATURE REVIEW. Other thesis, STIKES HANG TUAH SURABAYA.

[img] Text
Norma Widya Afriani.docx

Download (8MB)

Abstract

Norma Widya Afriani ,2020 Pengaruh Kompres Jahe Terhadap Skala Nyeri Sendi (Osteoarthritis) pada Lansia. Skripsi, Program Studi SI Keperawatan, Stikes Hang Tuah Surabaya, Pembimbing 1 Dini Mei W, S.Kep.,Ns.,M.Kes dan pembimbing 2 Ayu Citra M, S.Pd.,M.Kes Latar Belakang: Studi literature review ini membahas berbagai macam penyakit pada pasien, salah satunya adalah Osteoartritis. Osteoarthritis merupakan kelainan pada sendi yang bersifat kronik dan progresif yang biasanya terjadi pada usia pertengahan hingga usia lanjut ditandai dengan adanya kerusakan kartilago yang terletak dipersendian tulang. Umumnya osteoarthritis mempengaruhi sendi yang banyak menerima tumpuan/tekanan dari tubuh terutama pada bagian tubuh seperti tulang belakang, jari, pinggul, lutut, dan lengan. Secara garis besar, faktor risiko utama yang sering dihubungkan dengan osteoarthritis adalah obesitas, penuaan, trauma, dan kecenderungan genetic. Tindakan pemberian obat farmakologi dapat digunakan untuk mencegah tingkat keparahan penyakit lebih lanjut seperti pemberian obat NSAID yang dapat digunakan untuk mencegah tingkat keparahan nyeri pada osteoarthritis. Metode : Desaian penelitian ini merupakan penelitian dengan menggunakan metode studi kepustakaan atau literatur review. Pencarian jurnal menggunakan keyword Bahasa Inggris ditemukan 6 jurnaldan dengan keyword Bahasa Indonesia diperoleh14 jurnal. Dariseluruh jurnal yang sesuai dengantemadankriteria inklusi adalah 10 jurnal, dimana 3 jurnal Internasional dan 7 jurnal Nasional. Kemudian dilakukan Literatur Review sesuai dengan hasil Critical Appraisal yang telah dilakukan sebelumnya. Hasil : Hasil temuan terbaru yang sudah dilakukan analisa oleh peneliti secara keseluruhan dirumuskan bahwa “Kompres Jahe Berpengaruh Terhadap Skala Nyeri Sendi Osteoarthritis Pada Lansia.”. Implikasi : Literature review ini berimplikasi terhadap praktik keperawatan, dan hasilnya bisa diterapkan karena mudah, cepat dan tidak membutuhkan banyak biaya. Penelitian yang ditelaah dalam artikel ini menunjukan kompres jahe sangat baik dan terbukti dapat mengurangi nyeri sendi osteoarthritis pada lansia. Ditengah-tengah upaya pencarian tatalaksana komplementer dan alternatif bagi penderita osteoarthritis, temuan ini dapat digunakan sebagai bentuk perawatankomplementer. Diharapkan dengan penerapan kompres jahe ini sebagai perawatan komplementer mampu mengurangi nyeri yang bermanifestasi secara intermitten sehingga penderita mampu melaksanakan aktivitas sehari-hari dengan ketidaknyamanan yang minimal. Kata Kunci : Jahe, Kompres,Nyeri,Lansia,Osteoartritis

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email nadiaokhtiary@stikeshangtuah-sby.ac.id
Date Deposited: 27 Oct 2022 03:08
Last Modified: 27 Oct 2022 03:08
URI: http://repository.stikeshangtuah-sby.ac.id/id/eprint/792

Actions (login required)

View Item View Item