Abimei, Kokoh (2020) HUBUNGAN PENGGUNAAN GADGET DENGAN EMOSIONAL PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SDN PENIDON 2 KECAMATAN PLUMPANG KABUPATEN TUBAN. Other thesis, STIKES Hang Tuah Surabaya.
Text
SKRIPSI KOKOH ABIMEI_1610055.pdf Download (4MB) |
Abstract
Perkembangan emosional pada anak usia sekolah dipengaruhi oleh berbagai factor saat ini anak usia sekolah sudah banyak yang mempunyai gadget dan dengan mudah mengakses berbagai sosial media. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan penggunaan gadget dengan emosional pada anak usia sekolah. Penelitian ini menggunakan desain observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampling yang digunakan adalah Probability sampling dengan menggunakan Cluster sampling. Sampel penelitian sebanyak 40 responden dengan tempat penelitian di SDN Penidon 2 Tuban kelas IV dan V. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan kuesioner penggunaan gadget yang telah diuji validitas dan reabilitas. Perkembangan emosional yang diukur menggunakan kuesioner SDQ (Strenght Difficulties Questionnaire). Hasil penelitian menunjukan bahwa intensitas dan sikap penggunaan Gadget pada anak usia sekolah sebagian besar dalam kategori sedang. Perkembangan emosional pada anak usia sekolah sebagian besar dalam kategori borderline. Berdasarkan uji statistik spearman rho menunjukan hasil p=0,135 hal ini menunjukan bahwa (p>0,05) yang menunjukkan terhadap penggunaan gadget dengan emosional (skala kesulitan) pada anak usia sekolah. Dengan nila α = 0,468 berarti penggunaan gadget dengan emosional (skala kesulitan) rendah. Penggunaan gadget pada anak usia sekolah harusnya mendapat pendampingan dari orang tua dan durasi dalam penggunaan gadget media berbasis layar untuk anak tidak boleh lebih dari satu atau 2 jam per hari. Orang tua juga harus mengambil sikap dalam membatasi anaknya dalam menggunakan gadget. Kata Kunci : Gadget, perkembangan emosional, anak usia sekolah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine R Medicine > RJ Pediatrics R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email nadiaokhtiary@stikeshangtuah-sby.ac.id |
Date Deposited: | 03 Oct 2023 13:59 |
Last Modified: | 03 Oct 2023 13:59 |
URI: | http://repository.stikeshangtuah-sby.ac.id/id/eprint/1312 |
Actions (login required)
View Item |