HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT STRES PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIS (GGK) YANG MENJALANI HEMODIALISIS DI POLI HEMODIALISA RSPAL dr. RAMELAN SURABAYA

HENY, SUSILOWATI S. (2023) HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT STRES PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIS (GGK) YANG MENJALANI HEMODIALISIS DI POLI HEMODIALISA RSPAL dr. RAMELAN SURABAYA. Other thesis, STIKES HANG TUAH SURABAYA.

[img] Text
SKRIPSI Heny Susilowati S ttd.pdf

Download (7MB)

Abstract

Pasien gagal ginjal kronis yang menjalani hemodialisis seringkali tidak didampingi oleh keluarga sehingga pasien tidak mendapatkan dukungan keluarga secara langsung, dukungan keluarga yang kurang dapat mengakibatkan pasien stres. Tujuan dari penelitian ini yaitu menganalisis hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat stres pada pasien gagal ginjal kronis yang menjalani hemodialisis di poli hemodialisa RSPAL dr. Ramelan Surabaya. Penelitian ini menggunakan desain analitik korelasional. Populasi adalah jumlah pasien yang memiliki penyakit Gagal Ginjal Kronis (GGK) di Poli Hemodialisa RSPAL dr. Ramelan Surabaya dengan jumlah 143 pasien , jumlah sampel 105 pasien menggunakan teknik Purposive Sampling. Variabel Independennya adalah dukungan keluarga. Variabel dependennya adalah tingkat stres. Instrumen yang digunakan adalah PSS dan adaptasi dari peneliti lain. Analisis data menggunakan uji Rank Spearman Rho dengan (ρ < 0,05) Hasil penelitian didapatkan dukungan keluarga dalam kategori cukup (41,9%), sedangkan tingkat stres dalam kategori sedang (41%). Hasil penelitian dengan uji Rank Spearman Rho didapatkan ρvalue = 0,000 (ρ < 0,05) dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat stres pada pasien GGK yang menjalani Hemodialisis di Poli Hemodialisa RSPAL dr. Ramelan Surabaya. Dukungan keluarga yang diberikan seperti motivasi, perhatian mengingatkan untuk selalu untuk menjalani terapi hemodialisa secara teratur. Bimbingan dan dorongan dari keluarga sangat dibutuhkan untuk meningkatkan semangat hidup pasien dengan GGK yang menjalani Hemodialisis. Kata kunci : GGK, stres, dukungan keluarga, hemodialisa

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email nadiaokhtiary@stikeshangtuah-sby.ac.id
Date Deposited: 04 Jun 2024 07:22
Last Modified: 04 Jun 2024 07:22
URI: http://repository.stikeshangtuah-sby.ac.id/id/eprint/1576

Actions (login required)

View Item View Item